Sumarsono Hibahkan Bilik Sauna Rempah Nusantara untuk Para Nakes di RSUD Demang

Radarlamteng.com, GUNUNGSUGIH- Ketua DPRD Lampung Tengah, Sumarsono menghibahkan dua unit bilik sauna rempah Nusantara ke Rumah Sakit Umum Daerah Demang Sepulau Raya (RSUD DSR) untuk di pergunakan oleh para tenaga medis (Nakes) yang saat ini sedang berjuang memerangi virus Corona.

Bilik sauna rempah Nusantara ini merupakan salah satu inovasi yang di ciptakan oleh ketua DPRD Lampung Tengah, untuk memerangi virus Corona di kabupaten ini. Sebelumnya, ia juga telah menciptakan inovasi asap cair, yang juga di pergunakan untuk memerangi virus yang mendunia ini.

Ketua DPRD Lampung Tengah, Sumarsono menerangkan bahwa di masa reses ini, ia menghibahkan Bilik Sauna Rempah Nusantara (Sauna RN) untuk di pergunakan oleh nakes.

“Pagi ini saya menghibahkan dua unit bilik sauna rempah Nusantara yang kami buat sendiri. Saya hibahkan ini untuk para nakes yang saat tengah berjuang di RSUD Demang Sepulau Raya ini. Saya sudah uji coba bilik sauna ini selama satu Minggu dan hasilnya tubuh saya terasa sehat, dan tidak hanya saya, rekan-rekan Anggota DPRD Lamteng juga sudah melakukan uji coba merasakan hal yang sama,” ujarnya (15/07/2021).

Dalam kesempatan ini, ia juga memiliki harapan yang besar untuk kondisi di Lampung Tengah agar dapat kembali normal, sehingga dapat beranjak menuju zona hijau. Selain itu, ia juga berdoa supaya para nakes dapat selalu di lindungi dan di beri kesehatan dalam mengabdi memerangi virus ini.

“Saya berharap, para nakes jangan sampai drop atau terpapar. Untuk saudara-saudara ku para tenaga kesehatan khususnya yang ada di Lampung Tengah, kalian (nakes) tetap semangat, tetap survive. Perjuangan mereka untuk mengabdi sungguh luarbiasa, mereka harus total dan mengorbankan dirinya, semoga inovasi yang saya lakukan ini bisa membantu untuk penganan virus Corona,” ujarnya.

Ia menerangkan, kedepan setelah nakes sudah dapat merasakan manfaat dari bilik sauna rempah Nusantara, juga di gunakan bagi para pasien yang terpapar Covid-19 untuk di uji progresnya. Jika memberikan manfaat yang luar biasa maka akan di bagikan resepnya.

“Kalau tenaga nakes sudah cukup, saya ingin di uji, kepada pasien yang terpapar virus Corona. Kalau terbukti dapat menyembuhkan dan lebih cepat, kenapa yang setelah rapid dan PCR positif nantinya tidak perlu di rawat disini, dan saya akan bagikan resepnya,” pupusnya.

Sementara Kasi Sarpras RSUD DSR Kabupaten Lampung Tengah, Maria Eti Wahyuni mengucapkan terimaksih kepada Ketua DPRD yang telah menghibahkan alat sauna ini kepada rumah sakit setempat. “Terimaksih kepada bapak Ketua DPRD Lampung Tengah, atas hibah sauna rempah Nusantara nya, teruatama untuk kami nakes RS Demang,” pungkasnya.(adv)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *