Peringatan Hardiknas, Disdikbud Siap Wujudkan Program Merdeka Belajar di Lamteng

Radarlamteng.com, GUNUNGSUGIH – Pada peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) tahun 2021 kali ini, Mendikbudristek, Nadiem Makariem mengajak insan pendidikan di tanah air serentak bergerak mewujudkan program merdeka belajar.

Untuk merealisasikan hal itu, ada empat upaya yang tengah dilakukan. Pertama perbaikan pada infrastruktur dan teknologi. Kedua, perbaikan kebijakan, prosedur, dan pendanaan, serta pemberian otonomi lebih bagi satuan pendidikan. Ketiga, perbaikan kepemimpinan, masyarakat, dan budaya. Keempat, perbaikan kurikulum, pedagogi dan asesmen.

“Transformasi yang bermakna ini dikerjakan agar segala sesuatu yang selama ini membuat bangsa ini hanya berjalan di tempat, dapat berubah menjadi lompatan-lompatan kemajuan,” kata Nadiem dalam pidatonya, Minggu (2/5/2021).

Program merdeka belajar mendapat dukungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Lampung Tengah (Lamteng). Sebagai unsur pemerintah daerah, disdikbud siap mewujudkan program merdeka belajar di daerah Lampung Tengah.

“Apapun kebijakan dari pemerintah pusat, pemerintah daerah harus mendukungnya, termasuk program merdeka belajar. Kami sangat sepaham dengan program ini,” kata Kadisdikbud Lamteng Hi. Syarif Kusen, S.Pd. MM., melalui Kabiddikdas, Dr. Hi. Nur Rohman, SE., M.Sos.I., Senin (3/5/2021).

Menurut Nur Rohman, program merdeka belajar memberikan ruang terhadap penentu kepentingan untuk lebih mengeksplor potensi-potensi bagi kemajuan pendidikan di daerah.

“Merdeka belajar adalah bentuk kebebasan anak didik untuk berekspresi selama menempuh proses pembelajaran di sekolah. Merdeka belajar ingin menciptakan suasana baru dalam belajar dengan bahagia,” katanya.

Selanjutnya, di momentum Hardiknas 2021, dirinya terus memberi semangat siswa menimba ilmu, meski dalam situasi pandemi Covid-19. Apalagi, Disdikbud Lamteng telah memberi kelonggaran sekolah melaksanakan pembelajaran tatap muka.

“Sebagian besar satuan pendidikan sudah menerapkan pembelajaran tatap muka secara terbatas. Jadi harus terus bersemangat untuk bergerak maju,” ucapnya.

Dirinya berharap kualitas pendidikan di Lampung Tengah akan semakin baik. Selaras dengan kemajuan pembangunan dan peradaban. Pendidikan yang tidak meninggalkan karakter dan watak serta jati diri bangsa. Serta mampu bersaing dengan arah globalisasi. (rid)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *