
Radarlamteng.com, YUKUMJAYA – Dikemas dalam Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Lampung Tengah (Lamteng) Festival (MADSAL FEST) 2025, Milad ke 47 MTsN.1 Lamteng sukses digelar.
Kegiatan ini fokus pada tujuan untuk menggali potensi siswa dan siswi SD.
Diikuti oleh 216 peserta 28 SD/MI dari kabupaten Lampung Tengah, Lampung Utara dan Lampung Timur.
Berbagai lomba mulai dari olimpiade, Speech, Dai/Daiyah, Tahfidz, Pidato Bahasa Lampung, Solosong dan Pramuka Miniatur digelar pada Selasa (4/2/2024), untuk mengajak menjadi ajang dituangkannya berbagai bakat dan kemampuannya.
Kepala MTsN.1 Lamteng Lekat Rahman,M.Pd menyampaikan pada Milad ke 47 Tahun 2025 ini diharapkan sekolah MTs.N 1 Lamteng lebih familiar di sekolah-sekolah SD dan sederajat sehingga kedepan anak-anak juga ketika ingin melanjutkan pendidikan ditingkat menengah pertama bisa langsung mempunyai pilihannya masuk ke MTs.N 1 Lamteng.
“Kami juga berharap dapat lebih memperkenalkan sekolah dan momentum Milad ke 47 ini memberi nilai manfaat untuk peserta dalam meraih prestasi terbaik,” urainya.(sci/rid)