Radarlamteng.com, LAMPUNGTENGAH – Kapolres Lampung Tengah, Polda Lampung AKBP Andik Purnomo Sigit, S.H., S.I.K., M.M menghadiri acara Deklarasi Kampanye Damai yang digelar oleh Bawaslu Kabupaten Lampung Tengah di Lapangan Pujo Asri Kecamatan Trimurjo, Lampung Tengah sebagai persiapan menjelang Pilkada serentak 2024, Senin (30/9/2024).
Acara ini dihadiri oleh Ketua Bawaslu dan KPU Kabupaten Lampung Tengah, Forkopimda, pasangan calon Kepala Daerah, perwakilan partai politik, para PJU Polres Lampung Tengah, Kapolsek Trimurjo beserta seluruh tamu undangan lainnya.
Dalam sambutannya, Kapolres menekankan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban selama masa kampanye hingga pemungutan suara.
Ia mengingatkan semua pihak untuk berkomitmen pada prinsip demokrasi yang sehat, dengan tidak melakukan tindakan tindakan yang dapat memicu konflik atau perpecahan.
“Deklarasi damai ini merupakan simbol komitmen kita bersama untuk menciptakan suasana yang kondusif. Mari kita jaga persatuan dan kesatuan, serta hindari berita hoax dan provokasi yang dapat merusak persaudaraan,” ujarnya.
Ia menyatakan bahwa Polres Lampung Tengah siap mengawal dan mengamankan seluruh tahapan Pilkada 2024, agar berlangsung dengan aman, adil dan transparan.
Kapolres pun menegaskan bahwa Polri akan bersikap netral dan tidak akan memihak pada salah satu calon pasangan manapun.
“Kami berkomitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama pelaksanaan Pilkada. Polri akan berfungsi sebagai pengawal demokrasi dan akan bertindak tegas terhadap setiap potensi gangguan yang dapat merusak proses pemilu,” tegasnya.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolres juga mengimbau kepada seluruh pihak untuk menjaga persatuan dan mengedepankan nilai-nilai demokrasi.
“Mari kita semua menjaga situasi tetap damai, saling menghormati satu sama lain, dan menjadikan Pilkada ini sebagai ajang untuk memilih pemimpin yang terbaik bagi daerah kita,” imbaunya.
Terakhir, Kapolres mengajak kepada seluruh elemen masyarakat Kabupaten Lampung Tengah untuk ikut berpartisipasi dalam menjaga suasana kondusif menjelang Pilkada 2024.
Ia berharap, deklarasi damai tersebut menjadi momen penting untuk memperkuat komitmen bersama antara penyelenggara Pilkada dan partai politik dalam menciptakan Pilkada yang aman damai dan sejuk di Kabupaten Lampung Tengah.
Kegiatan ini diakhiri dengan penandatanganan kesepakatan damai yang menegaskan komitmen bersama untuk mendukung pelaksanaan Pilkada yang aman, damai dan sejuk di Kabupaten Lampung Tengah, lalu dilanjutkan dengan foto bersama. (rls/bil)