Jelang Lebaran Harga Daging Sapi Naik Jadi Rp 130 ribu/kg

Radarlamteng.com, BANGUNREJO-Menjelang Lebaran atau idul fitri, biasanya harga sejumlah bahan pangan dan kebutuhan pokok lainnya mengalami kenaikan yang cukup signifikan.

Hal ini terlihat dari harga daging sapi yang melonjak hingga Rp 130.000 per kilogram (kg). Harga ini naik dibandingkan biasanya di level Rp 120.000 per kg.

“Naik dari Rp 120.000 per kg jadi Rp 130.000 per kg sampai Rp 140.000 per kg,” kata salah satu pedagang di Pasar Kampung Bangunrejo, Kecamatan Bangunrejo, Lampung Tengah (Lamteng), Ahmad, kepada Radarlamteng.com, di lapaknya, Senin (27/05/2018).

Menurutnya, harga daging sapi akan terus mengalami kenaikkan harga menjelang lebaran. “Tidak menutup kemungkinan harga daging sapi terus melonjak mendekati lebaran yang tinggal sepekan lagi,” kata Ahmad.

Kendati harga sapi terus mengalami kenaikkan harga, akan tetapi tidak menyurutkan konsumen untuk membeli dan mengkonsumsi daging sapi. Baik daging sapi biasa maupun olahan seperti bakso. Terbukti setiap harinya pembeli masih tinggi dan didominasi ibu-ibu rumah tangga. (Win)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *