Komunitas Trail Tiga Kecamatan Beri Bantuan Korban Luka Bakar

Radaralamteng.com, SEPUTIHBANYAK – Komunitas trail adventure dari tiga kecamatan, Rumbia, Seputihbanyak, Lampung Tengah (Lamteng) dan Raman, Lampung Timur menyerahkan bantuan kepada Eka Nurul Hidayah, Minggu (17/2/2019).

Warga Dusun 2 Kampung Sumber Baru Kecamatan Seputihbanyak tersebut menderita luka bakar yang cukup serius.

Anggota komunitas trail adventure Sutik mengatakan bahwa dalam aksi sosial yang dilakukan tersebut diikuti oleh tiga komunitas. Yaitu Rumbia MX, Sebat Seputih Banyak dan Ramco Raman Utara.

“Sebelum acara ngetrail bareng, kami bersama-sama memberikan bantuan untuk korban yang menderita luka bakar sebagai bentuk peduli kami kepada saudara kita yang terkena musibah. Mudah-mudahan apa yang kami berikan dapat sedikit meringankan beban korban. Apalagi beliau merupakan keluarga yang kurang mampu,” jelas Sutik.

Sementara, Suyono suami korban menjelaskan bahwa peristiwa tersebut terjadi sekitar 15 hari yang lalu ketika istrinya sedang masak di pagi hari.

“Pagi itu seperti biasa istri saya sedang masak Mas, dan penyakit ayan yang diidapnya kambuh. Lalu istri saya jatuh ke tungku yang terdapat minyak panas di atasnya,” ungkap Suyono dan menamnahkan saat ini korban tengah dirawat di RS. Demang Sepulau Raya Gunungsugih. (cw4/rid)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *