BST Tahap IV dan V Kecamatan Trimurjo Cair

Radarlamteng.com, TRIMURJO- Penyaluran dana, program Bantuan Sosial Tunai (BST) tahap IV dan V di Kecamatan Trimurjo, Lampung Tengah (Lamteng) cair.

Pengambilan dana BST untuk 11 kampung dan 3 kelurahan itu di jadwalkan selama empat hari, terhitung dari tanggal 21 hingga 24 September 2020 mendatang.

Hal itu di ungkapkan oleh Koordinator Kecamatan (Korcam) Program Keluarga Harapan (PKH) Toni Julianto didampingi Kasi Kesra Kecamatan Trimurjo Sugiarti

“Untuk jadwal tiga hari kedepan yakni sebanyak 3 kelurahan dan 5 kampung, dan untuk hari ke empat itu terdapat 4 kampung dan tentunya kita tekankan untuk selalu mengedepankan protokol kesehatan,” kata Toni Senin (21/9/2020).

Dirinya berharap, dengan adanya bantuan pemerintah ini dapat bermanfaat bagi warga yang terdampak covid-19. “Semoga bermanfaat dan dapat membantu meringankan beban ekonomi warga, serta saya juga berharap masyarakat dapat selalu waspada menghadapi musibah covid-19 ini, dan jangan lupa selalu gunakan masker saat hendak keluar rumah,” harapnya. (cw29/rid)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *