Dinas Ketahanan Pangan Lamteng Gelar Gebyar Olahan Pangan Sehat 2019

Radarlamteng.com, TRIMURJO- Pemerintah Kabupaten Lampung Tengah (Lamteng) melalui Dinas Ketahanan Pangan menggelar Gebyar olahan pangan sehat tahun 2019. Rabu (20/11/2019).

Acara yang bertemakan “Tingkatkan konsumsi pangan lokal dukung kemandirian pangan” itu digelar dilapangan Kampung Pujodadi, Kecamatan Trimurjo, Lamteng yang dihadiri oleh ribuan peserta dari seluruh kecamatan se-Kabupaten Lamteng.

Kegiatan yang meliputi makan bubur kacang hijau bersama sebagai pangan lokal, dan melestarikan budaya lokal (lomba among-among naning pincukan) dan juga pengukuhan Kelompok Wanita Tani (KWT) kecamatan sebagai Agen Off Change atau motivator penggerak pembangunan penganekaragaman pangan yang beragam bergizi, seimbang dan aman bersumber dari panganan lokal.

Dalam sambutan nya Kepala Dinas Ketahanan Pangan Jumali, yang juga selaku ketua panitia pelaksanaan mengatakan, bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan diversifikasi konsumsi masyarakat berbasis sumberdaya lokal serta meningkatkan pemahaman masyarakat tentang food loss dan food waste

“Selain dua poin itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk melestarikan budaya lokal melalui inovasi teknologi dan promosi dengan melaksanakan lomba among-among pincukan atau takir,” kata Jumali.

Dasar pelaksanaan lanjut Jumali, berdasarkan surat keputusan Dinas Ketahanan Pangan 800/547/D.a VI.II/KPTS/IX/2019 tentang kegiatan gebyar olahan pangan sehat T.A 2019.

Sementara dalam sambutan Ketua Forum Komunikasi Kelompok Wanita Tani (FKKWT) Lamteng Hj. Ellya Lusiana Loekman berharap, dengan telah dikukuhkannya seluruh pengurus KWT kecamatan diharapkan dapat menjalankan tugas sebaik mungkin.

“Saya harap KWT kecamatan dapat mengemban tugas dengan sebaik-baiknya. Saat ini peran perempuan dalam proses pembangunan disegala lini, baik itu dibidang Pendidikan, Kesehatan, SDM, Ekonomi dan Infrastruktur sangat meningkat,” tambahnya.

Masih dikatakan Ellya, bahwa peran perempuan tidak hanya masuk dalam obyek pembangunan, namun sudah masuk menjadi subyek pembangunan itu sendiri.

Pihaknya berharap KWT di Lamteng dapat membantu pemerintah didalam memajukan Kabupaten Lamteng terutama pada program ketahanan pangan dan pembangunan yang ada di Lamteng.

“Saya berharap KWT dapat membantu pemerintah, terutama dalam program ketahanan pangan. Saya juga sudah meminta pengurus KWT kecamatan dan kampung untuk membantu program pemerintah, dalam hal pemenuhan dokumen kependudukan secara gratis kepada masyarakat,” harapnya

Terlihat hadir pada acara tersebut Buapati Lamteng Loekman Djoyosoemarto, Dandim 0411/LT Czi Burhanudin, Ketua TPPKK Lamteng Hj. Elliya Lusiana, Jajaran OPD dan seluruh Camat se-Kabupaten Lamteng.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *