Anggota Koramil Seputihraman Melakukan Pengawasan Gertak OTT

Radarlamteng.com, SEPUTIHRAMAN – Gerakan Serentak (Gertak) Olah Tanah dan Tanam (OTT) padi, terus dilakukan pengawasan oleh Koramil Seputihraman, Senin (26/11). Hal itu bertujuan agar program dari Pemerintah Pusat dapat berjalan sesuai dengan harapan.

Anggota Koramil Seputihraman Pelda I Wayan Muliarta mengatakan bahwa pengawasan ini dilakukan untuk memberikan pendampingan terkait program Gertak OTT di Kecamatan Seputihraman, Lampung Tengah (Lamteng). Hal itu tentunya dapat memberikan pemahaman kepada petani agar mendapatkan hasil panen yang maksimal.

”Pendampingan ini kami lakukan untuk mengarahkan petani cara penanaman yang benar agar mendapatkan hasil yang maksimal,” ujarnya.

Pihaknya menjelaskan dalam kegiatan yang dilakukan ini, bukan hanya memberikan pendampingan saja. Namun, disini juga melakukan pengecekan sejauh mana program Gertak OTT diterapkan.

”Harapan kami dari Koramil Seputihraman semoga apa yang kami lakukan dapat memberikan manfaat bagi para petani di Kecamatan Seputihraman. Sehingga, mereka dapat hasil panen yang maksimal,” pungkasnya. (cw23)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *