Radarlamteng.com, BANDARJAYA – Ada yang spesial di KFC Bandarjaya, khusus pada tanggal 18 Oktober 2024 besok. Penawaran super menarik bisa di ambil cukup dengan Rp 45 ribuan saja kamu bisa menikmati menu istimewa free 3 Coca-Cola Zero Sugar untuk setiap pembelian 4 pcs chiken.
Jangan lupa untuk promo menarik lain masih bisa diambil untuk yang ingin beli 9 ayam yang tadinya Rp 163 ribuan menjadi Rp 90 ribuan saja.
Manager KFC Bandarjaya Rudi mengatakan super promo ini Special Price Anniversary ke-45 KFC yang dikenal Jagonya ayam.
“Ada promo menarik lain yang diberikan oleh KFC dibulan Oktober ini selain bisa makan ditempat, ada juga penawaran yang bisa dipesan secara online dengan menggunakan Grabfood dan bisa belanja melalui Aplikasi KFCKU.
Promonya lanjut Rudi, dari tanggal 7-20 Oktober pecinta KFC bisa menikmati menu Jagoan Hemat Free Jagoan Puas berupa 2 pcs chiken, 2 rice, 1 soft drink Med, 1 soft drink Reg dengan harga mulai Rp 34 ribuan,” jelas Rudi yang mengajak warga Bandarjaya dan sekitarnya untuk menikmati ayam KFC dengan harga lebih hemat.
Salah satu pengunjung yang datang mengaku senang bisa membeli ayam favoritnya di KFC Bandarjaya yang tempatnya di Chandra Bandarjaya, Lampung Tengah.
“Saya dan keluarga suka dengan ayam KFC jadi setelah tahu ada promo ini langsung ke sini untuk memesannya,” ucapnya.(sci/rid)