
Radarlamteng.com, TERBANGGIBESAR – Kampung Poncowati Kecamatan Terbanggibesar telah selesai melaksanakan pemilihan kepala kampung (pilkakam) pada Rabu (24/08/2022).
Dari proses pencoblosan pada 12 TPS dan 5.475 Daftar Pemilih Tetap (DPT). Kemudian proses penghitungan suara serta rapat pleno menghasilkan Kepala Kampung Poncowati terpilih periode 2022-2028 yakni Abu Bakar Sodiq yang merebut suara sejumlah 2.900 suara.
Jumlah itu unggul dari petahana Gunawan Pakpahan dengan nomor urut 2 meraih suara 1.364 lalu Rosidi dengan nomor urut 1 mendapatkan 85 suara.
Abu Bakar Sodiq saat dikonfirmasi radarlamteng.com melalui telepon mengutarakan mengapresiasi pilkakam di Poncowati dapat dilewati tanpa ada kendala. “Dari semua proses dan tahapan bisa berjalan lancar, dan ini sangat luar biasa karena semua menghormati pilkakam dengan baik, saya mengucapkan terimakasih kepada panitia dan seluruh warga Kampung Poncowati yang telah memberikan hak suaranya,” urainya.
Dengan terpilihnya menjadi Kepala Kampung Poncowati, Abu Bakar Sodiq menyampaikan niatnya dari dulu jika dipercaya dan mendapat amanah dirinya adalah niatkan untuk ibadah.
“Niatan saya dahulu untuk ibadah, dan berdasarkan program kerja yang sudah dirancang ketika menjalankan tugas saya sebagai kepala kampung Poncowati nanti saya berharap bisa berkolaborasi dengan semua aparatur dan akan berusaha memperbaiki management. Saya berharap akan adanya sistem kerja yang disiplin dan itu akan saya usahakan mulai dari diri saya sendiri. Dan dalam implementasi kerja kita harus melayani masyarakat bukan aparatur yang harus dilayani, dan disiplin itu nafas, sehingga harus dijalankan setiap waktu, kapan saja dan dimana saja,” jelas pria yang akrab disapa Sodiq ini ramah.
Dalam program kerjanya, Sodiq juga akan fokus pada skala prioritas pada infrastruktur. Berdasarkan kondisi poros jalan utama yang di Poncowati adalah jalan kabupaten sehingga dirinya akan mengambil langkah untuk berkordinasi dengan dinas terkait untuk merealisasikan perbaikan jalan Raya Poncowati.
Infrastruktur ini, kata ia akan memberi imbas pada sektor pendidikan dimana Poncowati yang dikenal sebagai kota pelajar dengan banyaknya lembaga pendidikan akan dapat dipergunakan sebagai akses bagi warga dan pelaku pendidikan.
Sementara itu, terkait sektor kesehatan Sodiq juga akan melanjutkan program kerja Kepala Kampung Poncowati sebelumnya yang menurutnya baik dengan disediakannya layanan ambulan gratis. “Saya juga mengapresiasi program kerja Bapak Gunawan Pakpahan yang telah meluncurkan pelayanan kesehatan dengan fasilitas kendaraan ambulans gratis ini sangat bagus dan dapat membantu masyarakat yang membutuhkan,” terang Sodiq.(sci/rid)