TPP PKK dan Darma Wanita Lamteng Gelar Pasar Murah di Bangunrejo

Radar lamteng.com, BANGUNREJO-Menyambut bulan suci Ramadhan Pemerintah Kabupaten Lampung Tengah (Lamteng), melalui TP PKK dan Darma wanita mjenggelar pasar murah.

Pasar murah tersebut dibuka secara langsung Camat Bangunrejo, H A Rahman, S.Pd, M.M, Selasa (14/05/2019), di Lapangan Merdeka Kampung Bangunrejo, Kecamatan Bangunrejo.

“Kami gelar pasar murah di Kecamatan Bangunrejo, dengan jumlah total 3.534 paket, dan tiap paketnya berisi 5 kilogram beras premium super seharga Rp35. 000, 2 kilogram gula pasir seharga Rp18.000 dan 2 iter minyak goreng seharga Rp18. 000. Lalu susu Rp12.000 per dua botol, tepung terigu Rp12.000 per dua kg, telur Rp44.000 per 2 kg dan mentega Rp2.000 per 3 saset. Sehingga total Rp141.000,” jelas Rahman.

Ratusan warga dari 17 kampung sangat antusias dan rela antri serta berdesakan untuk mendapatkan sembako bersubsidi yang dikhususkan bagi kalangan tak mampu ini. “Saya antri sejak pagi untuk mendapat sembako murah, alhamdulilah ini bisa sedikit menolong kami di bulan Ramadhan. Apalagi harganya jauh dari harga pasaran,” jelas Robinab, warga Kampung Bangunrejo.

Lebih lanjut Rahman mengatakan, mbahwa pelaksanaan pasar murah tersebut digelar untuk menolong warga agar bisa menjalankan ibadah puasa dengan tenang. Selain itu juga untuk menjaga stabilitas harga dan menekan inflasi daerah.

“Pada saat memasuki bulan Ramadhan harga sembako biasanya naik dan tentu sangat memberatkan masyarakat. Maka Pemerintah Kabupaten Lamteng melakukan pasar murah sembako ini untuk bisa menolong warga agar tidak bisa mendapat kebutuhan pokok dengan harga yang sudah disubsidi, ” pangkas Rahman, mewakili TP PKK Kabupaten Lamteng. (Win)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *