DPC PDI Perjuangan Lamteng Serahkan Bantuan Ke Korban Banjir di Terusannunyai

Radarlamteng.com, TERUSANNUNYAI – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Kabupaten Lampung Tengah (Lamteng) menyalurkan bantuan kepada korban banjir di Kecamatan Terusannunyai, Lamteng, Selasa (14/3/2022).

Penyerahan Bantuan dipimpin langsung Ketua DPC PDI Perjuangan Lamteng, Loekman Djoyosoemarto dan di dampingi jajaran pengurus DPC PDI Perjuangan Lamteng, Ketua dan anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Lamteng.

Loekman mengatakan bahwa, sebagai bentuk kepeduliannya kepada masyarakat yang terkena dampak banjir di Kecamatan Terusannunyai, PDI Perjuangan Lamteng meneyerahkan ratusan bantuan paket sembako kepada masyarakat setempat.

“Hari ini, kami menyalurkan bantuan berupa paket sembako kepada saudara kita yang terdampak banjir di Kecamatan Terusan Nunyai. Semoga bantuan yang tidak banyak ini dapat meringankan mereka, yang tengah tertimpa bencana,” jelasnya.

Kepada masyarakat yang terdampak Loekman berpesan, jika masih ada yang belum mendapat bantuan yang di salurkan akan di data dan di susulkan bantuan selanjutnya.

“Karena jumlah data kami lebih banyak dari yang ada. Maka akan kami data lagi yang belum mendapat, dan akan kami susulkan bantuanya,” ujar mantan bupati Lamteng itu.

Sementara itu, aktivitas masyarakat yang terdampak banjir di tiga kampung yang ada di kecamatan setempat, saat ini tengah berangsur membaik, dan telah mulai aktivitas seperti biasa lagi, meski beberapa warga sempat mengalami gatal-gatal dan telah ditangani oleh petugas kesehatan.

Untuk bantuan, masyarakat sudah mulai menerima, baik dari BAZNAS, Pemerintah Kampung setempat, Tagana dan Kodim 0411/Kota Metro. Namun untuk partai politik baru PDI Perjuangan yang telah menyalurkan bantuan kepada warga yang terdampak banjir. Hal tersebut disampaikan Mulyadi, warga Dusun VIII, Kampung Bandaragung, Kecamatan Terusannunyai.

“Bantuan untuk masyarakat yang telah diterima dari Baznas, Perangkat kampung, Tagana dan Kodim. Kalau dari partai baru PDI Perjuangan yang masuk kesini, memberi bantuan kepada kami masyarakat terdampak banjir,” jelas Mulayadi.

Selain itu, Endang (41) warga Gunung Batin Ilir yang juga mendapat bantuan paket sembako dari PDI Perjuangan Lampung Tengah mengucapkan terimaksih kepada jajaran, yang telah memberikan perhatian lebih kepada meraka. “Alhamdulillah, terimakasih sudah di beri bantuan. Kalau dari partai baru ini, PDI Perjuanga ini, sebelumnya sudah menerima bantuan dari desa,” terangnya. (rls/tka)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *