Lantik Kakam Banjarejo Hasil PAW, Ini Pesan Bupati

Radarlamteng.com, WAYPENGUBUAN – Bupati Lampung Tengah Musa Ahmad melantik Kepala Kampung (Kakam) Banjarrejo M. Nasikin, yang terpilih sebagai Kakam kampung tersebut melalui proses PAW pada 28 Juli 2022, di aula gedung serba guna kampung setempat, Rabu (10/8/2022).

Turut hadir dalam pelantikan tersebut Kadis PMK Fathul Arifin, Camat Waypengubuan Husnip beserta staf, Danramil 411-03/ Kapten Inf. Gunawan, Kapolsek Waypengubuan Iptu Ali Mansur, seluruh Kakam se Waypengubuan, serta masyarakat kampung setempat.

Seusai acara pelantikan, Bupati Musa Ahmad mengatakan kepada Kakam M. Nasikin yang baru dilantiknya tersebut untuk segera berkoordinasi dengan seluruh elemen kampung, agar dapat terjalin sinergitas dalam menjalankan program pembangunan di kampung tersebut secara bersama-sama.

“Saudara dilantik berdasarkan kemampuan dan telah memenuhi kriteria profesionalitas, kompetensi dan integritas tinggi. Mari maksimalkan ini,” tegas Bupati.

Selain itu, Bupati Musa juga berharap M. Nasikin bisa melakukan inovasi yang dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat, dengan memanfaatkan potensi yang ada di kampung tersebut.

“Saya harap saudara bisa melakukan inovasi yang dapat meningkatkan kesejahteraan masyakat dengan memanfaatkan potensi yang ada di kampung ini. Karena, setiap kampung pasti memiliki potensi besar bila terus digali, serta dimaksimalkan untuk kesejahteraan masyarakat dan kemajuan kampung,” tambah Bupati.

Atas kehadiran Bupati Musa dalam pelantikan tersebut, Camat Husnip mengucapkan terima kasihnya kepada Bupati, dan berpesan kepada M. Nasikin agar dapat amanah dalam menjalankan tugasnya nanti.

“Saya ucapankan terima kasih banyak kepada Bupati Musa, yang telah datang dan melantik secara langsung M. Nasikin sebagai Kakam Banjarrejo. Tak lupa saya juga ucapkan selamat kepada M. Nasikin, yang kini resmi menjabat sebagai Kakam. Dan saya juga berharap, nantinya M. Nasikin dapat menjalankan tugasnya dengan baik serta amanah. Karena, jabatan yang iya pegang saat ini merupakan amanah dari Allah SWT, yang sifatnya hanya sementara,” ucap Husnip.

Ucapan terima kasih juga disampaikan oleh M. Nasikin kepada Bupati Musa, yang telah melantiknya. “Saya ucapankan terima kasih banyak kepada Bupati Musa yang datang langsung ke kampung kami, hanya untuk melantik saya secara langsung,” ucapnya.

M. Nasikin juga mengatakan, dirinya yang sudah merasa lega setelah pelantikan tersebut, akan berupa menjadikan kampung yang kini dipimpinnya akan lebih maju dan berjaya.

“Sekuat mungkin, saya bersama masyarakat akan berupaya menjadikan kampung ini lebih maju serta lebih berjaya lagi. Karena, kampung kita ini tergolong kampung tertinggal, sehingga masih banyak yang perlu dibenahi, terutama dalam bidang pembinaan pemuda, pembinaan masyarat, serta infrastruktur,” tambahnya. (red/rid)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *