240 Siswa-Siswi SMAN 1 Trimurjo Ikuti UNBK

Radarlamteng.com, TRIMURJO- Sebanyak 240 Siswa-Siswi Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Trimurjo, Lampung Tengah (Lamteng), mengikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tahun 2019.

Humas SMAN 1 Trimurjo Tri Hanifah.M.Pdi, mewakili Kepala Sekolah (Kepsek), Didi Nuryadi.M.Pd, mengatakan, ada 240 siswa-siswi yang mengikuti UNBK terbagi menjadi tiga sesi.

“Ada 4 mata pelajaran yang diprioritaskan dalam pelaksanaan UNBK ini, yaitu, Bahasa Indonesia, Matematika, Bahasa Ingris, dan mata pelajaran masing-masing jurusan, yang terbagi menjadi 3 sesi,” katanya, Selasa (02/04/2019).

Sesi pertama dinulai, pada pukul 07.00 sampai pukul 10.00 WIB. Kemudian dilanjutkan sesi kedua, pada pukul 10.00 sampai pukul 14.00 WIB, dan sesi ketiga, pukul 14.00 sampai pukul 16.00 WIB.

Masih kata Tri, dari hari pertama hingga hari kedua, tidak ada kendala apapun. Sebelumnya pihak sekolah telah berkoordinasi dengan pihak PLN untuk menjaga kesetabilan listrik pada saat ujian berlangsung.

“Alhamdulilmah sejauh ini tidak ada kendala apapun dalam pelaksanaan. Sebelumnya kita juga sudah berkoordinasi dan bekerja sama dengan pihak PLN, agar tidak memadamkan listrik pada saat ujian berlangsung,” tambahnya.

Selain itu, lanjut wanita yang memiliki hobby menulis itu mengatakan, ada 43 siswa yang berasal dari SMAN 1 Trimurjo, yang sudah dipastikan lolos, untuk melanjutkan pendidikan di jenjang berikutnya pada pendaftaran SNMPTN tahun 2019 lalu.

“Ada 43 anak didik kita yang sudah dipastikan diterima dan masuk di Universitas Negeri yang ada di Lampung ini. Antara lain yaitu, 21 siswa di Universitas Negeri, 6 siswa di Poltekes Bandar Lampung dan 16 siswa di Institut Agama Islam Negeri (IAIN)Metro,” tukasnya. (cw29/rid)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *